Pesisir Barat-mediainvestigasinews.com Pada tahun 2021 telah dilaksanakan reses dan tahun 2022 hampir semua kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di Kabupaten Pesisir Barat menggunakan dana aspirasinya.
Hal tersebut, untuk kesejahteraan masyarakat Krui yang ada di wilayah setempat.
Legislator DPRD Pesisir Barat yakni Erwin Gustom bersama Konsultan beserta dari pemerintah Daerah dan dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) mengukur dari titik nol (O)
Untuk merealisasikan pembangunan proyek Lapen yang di anggar kan APBD Kabupaten pesisir barat, yang alokasi nya di jalan Hi Nizar,Dusun Lingkok,Desa/pekon Balai kencana,dan Desa/pekon waysuluh kecamatan Krui selatan,kabupaten pesisir barat.
Ketika di mintai keterangan Awak Media Investigasi news Erwin Gustom salah satu Anggota DRPD (Pesibar) menerangkan Memang sebelumnya, beliau sudah melakukan pengerasan jalan selain itu, kata dia, dana aspirasi yang digunakan tersebut diperkirakan sekitar ratusan juta.
Sehingga dapat meningkatkan, ekonomi masyarakat yang ada di Dua Pekon tersebut. Kendati itu, katanya warga sekitar juga sangat setuju dan menyambut akan adanya kehadiran jalan tersebut bisa dilalui warga untuk produksi,” ujarnya.
Terlebih lagi, sambung dia, jalan yang dibangun yakni peningkatan jalan untuk penghubung antara Pekon yang ada di wilayah Kecamatan Krui.
Sehingga, nantinya dapat dijadikan akses keluar masuk warga dibeberapa Pekon disana.
Ditempat yang sama juga salah seorang dari Dinas Pekerjaan Umum kabupaten Pesisir Barat Bapak Rizki sangat merespon rencana pembangunan jalan ini.
Bahkan beliau komentar insya Alloh dalam minggu minggu ini terialisasi alat berat langsung kita masukkan dilokasi untuk melaksanakan pekerjaan. ungkap nya.
Ditempat terpisah, salah seorang warga masyarakat di Dusun tersebut MR, menyampaikan ucapan terimakasih yang takterhingga terhadap wakil rakyat kami yaitu Bapak Erwin Gustom dari PDIP yang betul betul memikirkan nasib kami masyarakat,kami berdo,a semoga setiap niat dan lanhgkah bapak akan senantiasa terkabul hendak nya ,amin.
Penulis : Efendi/Yasir In
Editor : Redaksi